Kamis, 22 Desember 2011

JEPANG NEGARA KEBUDAYAAN



Negara Jepang merupakan Negara kepulauan yang terletak di Benua asia bagian tiur, bertetangga dengan Rusia di sebelah barat, degan Korea Utara dan Korea Selatan di bagian selatan, dan dengan China di bagian barat daya. Negara Jepang yang terkenal dengan sebutan negara matahari terbit. Jepang juga merupakan Negara yang maju. Walaupun masyarakatnya sedikit, tapi kualitas Sumber Daya Manusia di Jepang sangat bagus. Orang-orang jepang sangat rajin, displin, pintar dan pekerja keras, setiap hari mereka selalu sibuk bekerja dan tidak ada kata putus asa. Penghasilannyapun sangat tinggi. System perekonomian yang baik, membuat msyarakat Jepang sejahtera.
Selain itu, Jepang terkenal dengan keindahan budayanya. Masyarakat Jepang sangat erat dengan budayanya. Kemudian, Negara Jepang juga terkenal dengan keindahan bunga sakuranya, bunga yang tumbuh pada saat musim semi di jepang, dan indah ketika bunga sakura itu sedang berguguran, dimana ketika pada saat bunga sakura berguguran, orang-orang Jepang mempunyai kebiasaan melakukan makan-makan dibawah pohon bunga sakura yang sedang berguguran tersebut, dan kebiasaan itu disebut hanami. Kebudayaan Jepang yag lainya itu adalah hinamatsuri. Hinamatsuri merupakan hari anak perempuan. Pada hari ini orang tua yang mempunyai anak perempuan harus merayakannya dan memajang boneka yang disebut hinaningyo. Kemudian, kodomo no hi. Kodomi no hi merupakan hari anak laki-laki. Bagi orang tua yang mempunyai anak laki-laki harus merayakannya dan memajang koi no bori. Koi no bori merupakan bendera ikan gurami, dan bendera gurami tersebut mengadung makna tersendiri. Dan masih banyak lagi kebudayan-kebudayaan Jepang yang sangat unik-unik.
Selain kebudaaannya yang unik-unik. Masakan Jepangpun enak-enak, sehat, dan bergizi. Jepang yang kaya akan hasil lautnya. Banyak masakan Jepang yang dibuat dari ikan, seperti nigiri sushi, sashimi, dan sebagainya. Masakan jepang yang lain, seperti takoyaki, okonomiyaki, dorayaki, taiyaki, sobayaki, soba, dan sebagainya. Masyarakat Jepang senang mengkonsumsi ikan laut, orang Jepang tidak suka dengan ikan darat. Karena kandungan vitamin dalam ikan laut lebih bagus dari ikan darat. Orang jepag mengkonsumsi ikan laut biasanya mentah-mentah tidak di masak dulu. Sashimi merupakan masakan ikan mentah. Kenapa tidak dimasak dahulu? Karena ikan yang masuh mentah, kandungan vitamin yang ada di dalam ikan tersebut masih terkandung, berbeda dengan ikan yang sudah dimasak, yang sudah tercampur oleh minyak dan bumbu-bumbu masakan yang membuat kadar vitamin dalam ikan berkurang. Maka dari itu, masyarakat Jepang pintar-pintar karena mereka senang mengkonsumsi ikan-ikan. Tapi, tidak dengan makan saja mereka pintar-pintar, bekerja keras juga salah satu factor pendorognya, serta pola hidup sehat.
Kemudian, ikan koi merupakan ikan khas Jepang. Warnanya yang cerah dan bermotif unik. Di Jepang ikan koi merupakan ikan dewa. Di Jepang ikan koi sangat dilindungi oleh pemerintah. Dimana ikan koi tersebut tidak boleh dibunuh. Di salah satu taman di Jepang, terdapat kolam ikan yang berisi banyak ikan koi. Orang-orang boleh melihat-lihat ikan tersebut, akan tetapi jangan di ambil dan dibawa pulang apalagi sampai dibunuh. Karena jika ketahuan ada orang yang betindak seperti itu akan kena sanksi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar